SEO
Posted in

Kenali Jenis-Jenis Optimasi SEO yang Penting Bagi Bisnis

Chubbyrawit inhouse calendar 2020 web banner 04 145 scaledJenis Optimasi SEO

Pada dua artikel sebelumnya kita sudah membahas tentang pengertian SEO dan manfaat SEO bagi bisnis. Nah, sekarang waktunya membahas tentang jenis-jenis optimasi SEO. Secara umum ada dua jenis optimasi SEO yaitu SEO On Page dan SEO Off Page. Keduanya memiliki peran yang sama pentingnya dan saling berkaitan. Agar praktik SEO pada website semakin optimal, Anda harus menerapkan keduanya baik on page maupun off page. Secara rinci, simak penjelasan tentang keduanya berikut ini.

SEO On Page

SEO on page merupakan langkah-langkah optimasi SEO yang dilakukan di dalam website Anda seperti text, image, atau code. Namun secara praktiknya, on page SEO dapat diartikan sebagai langkah optimasi meningkatkan kualitas konten agar mudah dibaca dan dipahami pembaca website atau blog. Beberapa langkah optimasi SEO on page meliputi:

  • Keyword

Keyword adalah satu elemen penting dan utama saat akan memanfaatkan SEO. Anda bisa memulainya dengan melakukan riset keyword yang akan mempermudah untuk mencapai tujuan keyword apa yang ingin dimaksimalkan untuk muncul di halaman pertama search engine

  • Konten

Konten merupakan isi website, yang menunjukkan seberapa bagus informasi yang disajikan pada website. Untuk itu, penting untuk mempunyai konten yang relevan dengan informasi yang ingin disampaikan ke pengguna atau konsumen. 

Baca Juga Tips Membangun Strategi Konten Marketing

  • Judul konten

Judul adalah elemen penting dalam SEO. Pastikan untuk selalu membuat atau memilih judul yang relevan dengan isi konten website. Jangan sampai membuat judul clickbait yang menyesatkan pengguna atau konsumen dengan informasi yang tidak relevan dan tidak ada pada website Anda.

  • Meta description

Meta description adalah deksripsi singkat yang muncul pada search engine. Keberadaan meta description ini sangat penting untuk bisa memberikan layanan dan informasi terkait halaman dan konten dalam website Anda secara singkat di search engine.

  • Kecepatan website

Kecepatan website (site speed) merupakan salah satu faktor yang perlu diperhatikan yang dapat mempengaruhi kinerja SEO jika tidak dioptimalkan dengan bijak. Tidak ada satu pun orang yang merasa puas mengunjungi website yang lemot. Semua orang pasti lebih suka mengunjungi website yang loading dengan cepat. Jadi, pastikan untuk mengoptimalkan waktu buka website Anda dan cobalah untuk mempertahankannya kurang dari 3 detik.

  • Optimasi gambar

Sebagian besar orang mengabaikan peran gambar dalam website mereka. Padahal, gambar merupakan salah satu yang perlu Anda perhatikan karena search engine seperti Google, Bing, Yahoo juga mempunyai fitur pencarian gambar yang bisa mendatangkan traffic ke website Anda. 

  • Struktur URL

Sederhananya, URL bisa disebut sebagai alamat dari website Anda. Oleh sebab itu, selalu atur atau buat URL yang mudah dimengerti dan dilihat baik oleh pengguna Anda ataupun search engine. Pastikan URL halaman anda terdapat keyword didalamnya, agar mempermudah Google untuk mengindex halaman Anda.

  • Internal linking

Internal link merupakan teknik backlink yang digunakan untuk memaksimalkan kualitas SEO Anda. Ada baiknya, berikan inbound link atau internal link yang lebih banyak dibandingkan outbound link. 

SEO Off Page

Bila SEO on page mengedepankan langkah optimasi di dalam website, sedangkan SEO off page berkebalikan. SEO off page merupakan langkah optimasi SEO yang dilakukan di luar website Anda dengan link building untuk membangun backlink berkualitas tinggi dari berbagai website. Lalu, mengapa harus optimasi di luar website? Ya, mengoptimasi konten dari website Anda saja tidaklah cukup. 

Ada banyak faktor di luar website yang bisa mempengaruhi terhadap kualitas SEO Anda. Ada banyak aktivitas yang sebaiknya dilakukan untuk mendapatkan backlink dari website dengan otoritas tinggi untuk meneruskan link ke website Anda. Berikut adalah aktivitas yang dapat Anda pertimbangkan untuk menghasilkan backlink berkualitas tinggi yang merujuk ke website Anda.

  • Link building

Link building adalah cara yang paling sering disarankan dan salah satu faktor terpenting dalam melakukan proses SEO off page. Mengapa demikian? Hal ini karena Google menggunakan algoritma bernama Page Rank. Page rank merupakan algoritma yang menilai baik kuantitas dan kualitas backlink yang ada pada sebuah website. Keberadaan page rank ini juga menjadi perdebatan dimana beberapa pakar SEO menyebut page rank sudah ketinggalan zaman atau kedaluwarsa. Tapi faktanya, page rank masih menjadi faktor penilaian Google. 

  • Social Media

Saat ini, siapa yang tidak memiliki social media? Hampir semua orang memiliki setidaknya satu akun social media yang digunakan untuk bersosialisasi, bersenang-senang, mendapatkan informasi sekaligus juga bisa digunakan untuk SEO off page. Menggunakan social media merupakan salah satu cara untuk meningkatkan traffic website. Mempromosikan website bisnis Anda di social media dapat membantu meningkatkan traffic yang cukup signifikan lho. Semakin banyak orang yang menemukan profil Anda, maka akan semakin besar kesempatan mereka untuk mengunjungi website Anda. 

Baca Juga 5 Langkah Membuat Strategi Social Media untuk Perusahaan B2B

  • Local SEO

Local SEO adalah metode SEO off-page yang berfokus untuk memberikan hasil yang berkaitan berdasarkan lokasi pengguna saat itu. Metode Local SEO ini saat ini kian populer dengan makin meningkatnya penggunaan smartphone dan koneksi internet yang semakin baik. Dengan metode ini merupakan cara yang sangat efektif untuk memasarkan bisnis lokal Anda secara online. Pasalnya metode ini dapat membantu bisnis mempromosikan produk dan layanan mereka kepada pelanggan di daerah sekitar bisnis Anda pada waktu dan lokasi yang tepat ketika mereka sedang mencari layanan melalui mesin pencari Google. Untuk dapat memanfaatkan metode Local SEO ini, Anda bisa mempergunakan Google Bisnisku atau Google My Business dan lengkapi semua informasi yang dibutuhkan. 

Nah, itulah jenis-jenis optimasi SEO yang perlu Anda ketahui. Semoga, setelah mengetahui jenis optimasi SEO ini, Anda dapat menerapkan langkah-langkah tersebut ke dalam website Anda. Menerapkan SEO secara baik dan benar dapat mempengaruhi kinerja website Anda. Imbasnya, tentu saja dapat mempengaruhi performance bisnis Anda secara nyata. Untuk itu, pastikan menjalankan kedua metode optimasi ini secara berkesinambungan agar hasilnya juga maksimal.