SEO
Posted in

Mengenal SEO, Apa dan Bagaimana Cara Kerjanya?

Chubbyrawit inhouse calendar 2020 web banner 04 144 scaled

Mengenal SEO

SEO memang bukan istilah yang awam bagi pebisnis. Namun, bagi Anda para pelaku bisnis atau pun marketer di bidang digital, mungkin pernah bahkan sering mendengar istilah tersebut. Bila Anda baru terjun di dunia digital marketing, tak ada salahnya untuk memahami SEO ini karena keberadaan SEO juga penting sebagai penunjang dari strategi digital marketing bisnis Anda. 

Nah, Anda bisa memulainya dengan pemahaman mendasar tentang SEO dan bagaimana cara kerja SEO tersebut. Baca artikel berikut ini sampai habis ya.

Mengenal SEO

Search Engine Optimization atau SEO merupakan sebuah upaya untuk mengoptimasi website agar mendapatkan peringkat teratas pada halaman hasil pencarian. Dengan mendapatkan ranking tinggi di hasil pencarian, maka potensi website Anda mendapatkan trafik secara organik pun meningkat. Selain untuk menghasilkan trafik organik yang tinggi, SEO juga dapat membantu Anda untuk mendapatkan trafik yang berkualitas. Maksudnya adalah Anda tidak hanya mendapatkan jumlah trafik yang tinggi saja, tetapi juga mendapatkan trafik yang tepat sesuai dengan tujuan utama dari website Anda. 

SEO

Yes, SEO adalah tentang magic dan seni tapi tetap berdasarkan data dan logika. Nah, untuk bisa mendapatkan trafik tinggi yang berkualitas dan tepat sasaran, maka Anda perlu memahami bagaimana cara kerja SEO seperti yang akan Anda pelajari di bawah ini. 

Baca Juga 5 Strategi Penulisan Konten Marketing yang Menarik Leads

Cara Kerja SEO

Pada dasarnya, search engine atau mesin pencari memiliki tiga fungsi utama, yaitu:

  • Crawling yaitu menjelajahi internet untuk konten, mencari kode/konten untuk setiap URL yang mereka temukan.
  • Indexing yaitu menyimpan dan mengatur konten yang ditemukan selama proses crawling. Setelah sebuah halaman berhasil diindeks, maka halaman itu sudah dalam proses untuk ditampilkan sebagai hasil dari permintaan yang relevan.
  • Rangking yaitu menyediakan potongan-potongan konten yang paling baik menjawab permintaan pencari, yang berarti bahwa hasil pencarian diurutkan berdasarkan konten yang paling relevan hingga yang kurang relevan.

Mesin pencari mempergunakan algoritma tertentu untuk menentukan konten mana yang layak menempati ranking teratas hasil pencarian. Hal ini berlaku untuk semua mesin pencari baik itu Google, Yahoo!, Bing, maupun Duckduckgo. Namun, kita tidak akan membahas algoritma di setiap mesin pencari dan hanya fokus untuk membahas algoritma Google. Mengapa harus Google? Ya, karena Google menguasai lebih dari 90 persen pangsa pasar search engine di seluruh dunia. Jadi ketika berbicara tentang cara kerja SEO, algoritma Google yang akan menjadi patokannya. 

Seperti halnya Instagram, Google juga selalu memperbarui algoritmanya untuk memberikan hasil pencarian yang lebih relevan dan solutif untuk para penggunanya. Dari 2011 hingga saat ini, setidaknya sudah ada delapan major update yang dilakukan oleh algoritma Google. Meskipun terus memperbaiki algoritma, tetapi masih ada dua elemen kunci yang merupakan dasar untuk SEO yang sukses.

On-Page SEO

konten dan infrastruktur website

  • menargetkan kluster keyword terbaik
  • mencocokkan konten yang ada dengan target kelompok keyword tertentu
  • membuat konten baru untuk menargetkan kluster keyword tertentu
  • memiliki infrastruktur dan arsitektur website terbaik

Off-Page SEO

bagaimana website Anda dirujuk dari sumber daring lainnya

  • mengembangkan profil tautan masuk berkualitas tinggi, relevan dan sesuai tema dari website “otoritas” lainnya
  • memiliki social media presence yang relevan dan aktif
  • membuat citations (tanpa tautan yang menyebutkan) tentang Anda
  • setidaknya setengah dari hasil SEO Anda dipengaruhi oleh elemen-elemen offsite ini di luar kendali langsung Anda, tetapi masih dapat dipengaruhi oleh aktivitas Anda

Namun, pada dasarnya search engine ingin memberikan layanan terbaik bagi para penggunanya. Dengan demikian, tak hanya memberikan hasil pada halaman search engine yang berkualitas tinggi tetapi juga relevan dengan apa yang dicari oleh para pencari.

Untuk dapat melakukan hal ini, search engine akan memindai, atau melakukan crawling di berbagai website untuk lebih memahami tentang website tersebut. Dengan cara ini, akan membantu search engine dalam memberikan hasil yang lebih relevan bagi para pengguna yang mencari topik atau keyword tertentu. Demikian pula, search engine juga akan memindai website untuk menentukan betapa mudahnya navigasi website tersebut serta, memberi penghargaan sebagai user friendly website dengan peringkat yang lebih tinggi pada halaman hasil search engine.

SEO

Dengan kata lain, SEO merupakan sebuah proses yang dilalui untuk membantu memastikan bahwa peringkat website Anda tinggi di mesin pencari untuk keyword dan frasa yang relevan. Sebagai contoh, Anda memiliki artikel tentang cara membangun strategi social media marketing. Agar konten Anda muncul di depan orang yang tepat, Anda harus memastikan untuk mengoptimalkan posting artikel blog ini sehingga akan muncul sebagai hasil teratas bagi siapa saja yang mencari frasa “membangun strategi social media marketing.”

Baca juga Tips Membangun Strategi Konten Marketing

Bagaimana? Masihkah bingung memahami tentang SEO lebih detail dan apa pentingnya SEO bagi bisnis? Simak artikel-artikel kami selanjutnya yang akan mengupas lebih dalam lagi tentang SEO. Subscribe blog ChubbyRawit sekarang juga, agar tidak terlewatkan artikel-artikel terbaru seputar SEO, branding, digital marketing dan social media management.