social media
Posted in

7 Strategi Memulai Twitter Marketing untuk Kemajuan Bisnis

Chubbyrawit Digital Marketing Agency

Strategi Twitter marketing untuk bisnis

Beberapa tahun terakhir, Twitter kembali populer dan mengalahkan media sosial lain. Angka yang dipublikasikan di sumber periklanan Twitter menunjukkan bahwa Twitter memiliki 18,45 juta pengguna di Indonesia pada awal 2022. Angka ini berarti jangkauan iklan Twitter di Indonesia setara dengan 6,6 persen dari total populasi saat itu.

Dengan data tersebut, mulai banyak bisnis yang menggunakan Twitter marketing sebagai salah satu strategi pemasaran mereka.

Beberapa bulan terakhir juga terdapat kabar terbaru tentang Twitter di mana CEO dari SpaceX dan Tesla, Elon Musk, ingin membeli dan mengakuisisi Twitter. Elon Musk membeli Twitter pada bulan April 2022 dengan harga 44 miliar dollar AS atau setara dengan 643 triliun. 

Walaupun masih dalam proses, orang terkaya di dunia versi Forbes tersebut berencana ingin meningkatkan produk dan fitur yang ada dalam Twitter, seperti menambahkan jumlah maksimal karakter tweet yang sebelumnya hanya 280, menambahkan tombol edit, menerima pembayaran Dogecoin dan menghapus iklan, memerangi akun bot dan spam, serta akan mengautentifikasi semua pengguna.

Selain itu, Elon Musk mengatakan Twitter mungkin akan mengenakan biaya tambahan untuk akun pemerintah dan komersial. Hal tersebut merupakan salah satu bentuk perubahan yang akan Musk bawa setelah mengambil Twitter.

Meskipun kabar mengenai fitur Twitter masih belum pasti dan masih terus diuji coba, platform Twitter nampaknya akan tetap menjadi salah satu media sosial favorit di Indonesia.

Twitter adalah platform yang sangat kuat untuk meningkatkan jangkauan online bisnis Anda. Menumbuhkan audiens Anda di Twitter lebih dari sekadar membuat bisnis Anda terlihat lebih populer. Itu memudahkan calon pelanggan untuk mempercayai bisnis Anda.

Baca juga: Manfaat Social Media untuk Aktivitas Bisnis Anda

Potensi Twitter marketing untuk bisnis

Twitter menjadi salah satu media sosial yang memiliki cara unik dalam menggaet calon pelanggannya. Dengan fitur yang mudah dan simpel, Twitter mengedepankan engagement Anda dengan calon pelanggan.

Di situ-lah yang membedakan Twitter dengan media sosial lainnya, komunikasi personal antara pemilik bisnis dengan calon pelanggan menjadi kunci utamanya.

Berdasarkan data dari we are social, Twitter menjadi salah satu platform media sosial yang paling banyak digunakan di Indonesia. Bahkan Twitter juga termasuk dalam 5 besar platform media sosial paling favorit yang digunakan di Indonesia.

Favorite Social Media Platform

Data di atas tentunya menjadi keuntungan dan peluang tersendiri bagi pebisnis yang mengadakan promosi digitalnya dengan Twitter marketing.

Bagaimana, Anda ingin memulai melakukan promosi digital dengan Twitter marketing? Agar semakin yakin, cek beberapa manfaat menggunakan Twitter untuk bisnis berikut ini.

Baca juga: 5 Langkah Membuat Strategi Social Media untuk Perusahaan B2B

Manfaat menggunakan Twitter marketing untuk bisnis

Dengan berbagai potensi dan peluang menggunakan Twitter untuk bisnis, semakin banyak pemilik bisnis yang mulai mempertimbangkan melakukan promosi digitalnya melalui Twitter.

Berikut ini setidaknya beberapa manfaat menggunakan Twitter untuk bisnis:

  • Menjangkau lebih banyak audiens

Dengan begitu banyak pengguna aktif Twitter di Indonesia, semakin tinggi peluang sebuah bisnis untuk mendapatkan audiesnya.

Di platform ini, Anda akan terhubung dengan calon konsumen dari beragam kalangan. Bahkan Pew Research Center menyebutkan bahwa, sekitar 81% pengguna (mayoritas milenial) mengakses Twitter setidaknya sekali sehari.

Itulah mengapa Twitter selalu jadi andalan bagi para pebisnis yang ingin mempromosikan produknya secara online.

  • Menjalin hubungan yang dekat dengan konsumen

Ketika mempromosikan bisnis atau produk dengan Twitter marketing, Anda akan lebih sering berinteraksi dengan konsumen melalui media sosial. Banyak orang yang bahkan tidak saling mengenal melakukan interaksi pada kolom komentar dengan mention.

Tidak sedikit pengguna Twitter yang sengaja mengikuti akun suatu bisnis dengan tujuan supaya mereka bisa lebih mudah mendapatkan pelayanan dari bisnis tersebut, mendapatkan informasi terbaru atau hanya sekadar berinteraksi dengan saling mengomentari.

  • Memperbesar peluang penjualan

Semakin dekat sebuah bisnis dengan konsumennya, semakin loyal juga konsumen terhadap bisnis tersebut. Ini menjadi peluang bagi bisnis ketika ingin memberikan produk baru kepada audiensnya melalui Twitter marketing.

Bahkan, sekitar 69% transaksi penjualan bisnis kecil sampai menengah ternyata berasal dari Twitter, lho!

  • Meningkatkan engagement dan brand awareness

Berbeda dengan media sosial seperti Facebook, di Twitter Anda bisa jump into conversation dengan orang tidak dikenal tanpa khawatir dianggap aneh.

Jika diperhatikan dengan baik, pemilik akun Twitter biasanya tidak segan melakukan follow terhadap akun bisnis yang mereka anggap menarik sekalipun mereka belum pernah membeli produk di sana sebelumnya. Ini tentunya menjadi salah satu kelebihan menggunakan Twitter marketing untuk bisnis karena bisa mudah menjangkau target pasar yang luas untuk bisnis Anda.

Ini membuka peluang bagi Anda untuk berinteraksi secara langsung dengan audiens dan sekaligus mengenalkan bisnis Anda kepada calon konsumen.

  • Meningkatkan traffic website

Dengan semakin bertumbuhnya pengguna media sosial, bisa menjadi sebuah ancaman untuk orang-orang tidak mengunjungi suatu website.

Nah, Anda bisa memanfaatkan Twitter untuk menggiring audiens Anda untuk mengunjungi website dengan mengunggah tweet yang memicu rasa penasaran dari audiens.

Dengan begitu Anda akan mendapatkan leads yang datang melalui Twitter marketing. Namun perlu diingat bahwa Anda harus terus membuat variasi konten agar audiens tidak merasa bosan dengan tweet yang Anda buat.

  • Membangun reputasi yang baik pada produk atau bisnis

Dengan memiliki audiens yang loyal di Twitter, dengan sendirinya Anda akan memiliki konsumen yang secara sukarela membagikan informasi terkait produk atau bisnis Anda melalui Twitter.

Namun untuk sampai di tahap ini, Anda harus benar-benar membangun hubungan yang baik antara bisnis Anda dengan audiens di Twitter.

  • Mencari feedback dari konsumen

Satu lagi manfaat yang bisa Anda dapatkan dari Twitter marketing, yaitu mendapatkan feedback secara langsung dari konsumen.

Melalui platform ini, Anda bisa mendapatkan opini, masukan, saran, maupun kritik terhadap produk atau bisnis secara langsung dari konsumen.

Anda bisa melempar tweet yang berisi pertanyaan mengenai suatu produk, atau apa yang audiens Anda harapkan dari produk Anda, atau bahkan Anda juga bisa menggunakan fitur poll untuk mendapatkan feedback tersebut.

Dengan begitu, audiens akan merasa dilibatkan terhadap suatu produk, dan Anda bisa mendapatkan feedback secara langsung untuk pengembangan ke depannya.

Baca juga: Panduan Belajar Digital Marketing Untuk Pemula

Strategi memaksimalkan Twitter marketing untuk bisnis

1. Tetapkan tujuan

Sebelum menggunakan Twitter marketing sebagai salah satu social media channel untuk bisnis, Anda harus menetapkan tujuan yang jelas terlebih dahulu. Begitupun Anda tidak bisa membuat strategi marketing sebelum membuat tujuan dan target yang jelas.

Dalam membuat suatu tujuan, Anda harus memastikan bahwa tujuan tersebut jelas dan dapat diukur. Anda bisa menggunakan metode “SMART”.

SMART adalah kependekan dari specific yang berarti tujaun tersebut harus dibuat se-spesifik mungkin, measurable yang berarti tujuan Anda harus bisa terukur, attainable yang berarti tujuan Anda benar-benar dapat dicapai, relevant yang berarti tujuan Anda harus relevan dengan target bisnis Anda, dan Time-bound yang berarti memiliki batas waktu.

2. Cek dan analisis kompetitor

Setelah membuat tujuan yang jelas, selanjutnya Anda harus melihat dan menganalisis kompetitor yang bergerak di bidang industri Anda.

Analisis bagaimana mereka menggunakan Twitter untuk promosi bisnis mereka, bagaimana konten yang mereka buat, seberapa sering mereka mengunggah twit, dan lain sebagainya.

Dengan begitu Anda bisa membuat strategi marketing untuk bisnis Anda di Twitter.

3. Persiapkan akun Twitter Anda

Setelah semua persiapan selesai, sekarang waktunya untuk membuat akun Twitter bisnis Anda. Dalam membuat akun Twitter bisnis, setidaknya ada 2 hal yang harus diperhatikan, yaitu:

  • Buat profile yang stand out!

Tampilan profil akun akan sangat menentukan ketertarikan audiens terhadap akun twitter Anda. Jadi yang pertama Anda harus lakukan adalah membuat profil stand out dan semenarik mungkin.

Pastikan untuk nama akun Twitter sama dengan nama akun media sosial lainnya yang menggambarkan bisnis Anda.

Kemudian pastikan foto profil yang Anda gunakan adalah logo bisnis dengan high-resolution agar tergambar dengan jelas dan terlihat profesional oleh audiens.

Selain itu, ada juga yang tidak boleh ketinggalan adalah header image. Header image dapat mencerminkan kampanye saat ini, memberikan informasi, atau menawarkan wawasan tentang budaya bisnis Anda.

  • Buat bio yang menarik

Twitter memberikan jatah maksimal 160 karakter untuk penulisan bio, namun ada baiknya Anda menuliskan seringkas mungkin. Hal terpenting adalah membuat bio yang jelas, straight to the point, tapi tetap menarik untuk audiens.

Anda juga bisa memberikan hashtag (#) atau tagline yang relevan dan mewakili bisnis Anda.

4. Bagikan konten yang relevan dan bermanfaat

Orang-orang yang menggunakan Twitter cenderung ingin mengambil bagian dari suatu percakapan dan mengonsumsi konten yang benar-benar mereka minati. Oleh karena itu Anda harus memberikan konten yang relevan dengan audiens Anda dan tentunya bermanfaat.

Anda harus selalu mengingat persona konsumen Anda, karena kunci untuk membuat inbound content yang sukses adalah membuat audiens Anda merasa seperti Anda sedang berbicara langsung dengan mereka.

Manfaatkan topik yang sedang tren dengan melihat pada Explore page, dan dengan menggunakan kata kunci dan tagar yang terkait dengan industri dan audiens Anda.

Anda juga menambahkan visual seperti foto atau video pada konten. 97% orang fokus pada visual di Twitter, jadi menambahkan media ke tweet Anda benar-benar dapat membantu konten semakin menarik audiens.

Tweet multimedia membantu membedakan bisnis Anda dari yang lain, dan tweet dengan gambar mendapatkan 150% lebih banyak retweet, jadi mulailah mencampur konten Anda dengan gambar dan video.

5. Tweet secara konsisten dan di waktu yang tepat

Sangat penting untuk memiliki jadwal publikasi konten yang teratur yang dapat dinanti-nantikan oleh audiens Anda. Buat kalender konten untuk merencanakan ide Anda dan pastikan Anda mengunggah tweet pada acara-acara penting.

Dengan menjadwalkan tweet Anda, Anda juga dapat memanfaatkan waktu terbaik untuk memposting dan meningkatkan engagement konten Anda. Waktu ini didasarkan pada engagement untuk Twitter secara keseluruhan, audiens Anda mungkin lebih aktif pada waktu yang berbeda.

Dengan mengukur kinerja Anda dengan analitik, Anda dapat mempelajari waktu yang terbaik untuk Anda dan menyesuaikan jadwal posting Anda.

Dilansir dari Hootsuite, waktu terbaik untuk memposting di Twitter adalah pukul 08:00 pada hari Senin dan Kamis

“Orang-orang memulai hari mereka. Mereka memanfaatkan pagi hari untuk membaca artikel, scroll media sosial untuk mencari berita, dan menyiapkan otak untuk bekerja. Kemudian di sore hari orang-orang sedang mengerjakan proyek atau rapat, dan mereka memiliki lebih sedikit waktu untuk terlibat.”

– Nick Martin, Social Engagement Specialist

6. Berinteraksi dengan orang lain

Twitter adalah tentang membuat koneksi. Jangan hanya memposting Tweet dan berhenti begitu saja.

Sangat penting bagi Anda untuk secara teratur berinteraksi dengan audiens Anda di Twitter. Misalnya dengan menandai mereka di tweet, menanggapi komentar mereka, atau bahkan mengadakan giveaway untuk membuat audiens Anda semakin terlibat.

Selain itu, Anda juga bisa me-retweet influencer, atau engage dengan pemimpin pemikiran di komunitas.

7. Jalankan kampanye iklan

Meskipun Elon Musk berencana menghapus iklan di Twitter, nyatanya diketahui bahwa pihak Twitter juga tetap menjalankan program bisnis iklannya seperti biasa. Hanya saja, Anda harus bersiap jika suatu saat Twitter jadi menghapus atau membatasi layanan iklan di Twitter.

Sembari menunggu kabar terbaru dari akuisisi Twitter oleh Elon Musk dan fitur-fitur terbaru yang akan diterapkan di Twitter, tidak ada salahnya jika Anda ingin mengetahui seputar kampanye iklan di Twitter.

Beriklan di Twitter dapat membantu Anda menumbuhkan audiens, mempromosikan produk, mengarahkan traffic ke situs web Anda, dan banyak lagi.

Ada dua cara untuk menjelajah ke media berbayar di Twitter:

  • Promoted tweets

Promoted tweets akan muncul di feed pengguna atau hasil pencarian. Bisnis Anda membayar tweet yang ditampilkan kepada pengguna yang belum mengikuti akun Anda.

Tweet yang dipromosikan terlihat persis seperti tweet biasa dan berfungsi dengan cara yang sama, artinya dapat di-retweet, disukai, dan dikutip.

Twitter akan menempatkan tweet Anda yang dipromosikan dalam kampanye harian yang menargetkan jenis audiens yang ingin Anda jangkau, seperti yang ditunjukkan sebelumnya di pengaturan Anda.

  • Twitter ads

Twitter ads adalah pilihan yang baik jika Anda ingin mempromosikan berbagai jenis tweet untuk mencapai satu tujuan atau memajukan kampanye.

Dengan menggabungkan antara organik dan iklan berbayar, Anda bisa mempercepat pertumbuhan followers sehingga bisnis Anda akan semakin berkembang dan diketahui oleh banyak orang di Twitter.

Baca juga: Pentingnya Menyelaraskan Tujuan Bisnis dengan Strategi Social Media

Jadi, apakah Anda sudah siap menempatkan bisnis Anda di Twitter?

Jika Anda belum yakin atau belum memiliki waktu untuk menggunakan Twitter sebagai salah satu media sosial bisnis Anda, tenang, ada Chubbyrawit yang siap membantu Anda!

Kami siap melayani segala kebutuhan dan keperluan pemasaran Anda termasuk dalam media sosial untuk membantu mencapai tujuan bisnis Anda.

Hanya dengan mengisi contact form berikut, Anda akan dihubungi oleh konsultan kami dan bersiaplah untuk mendapatkan hasil yang maksimal dari bisnis Anda!

Penulis: Bayu Pamungkas